Buya Yahya yang bernama lengkap H Yahya Zainal Ma’arif mengalami kecelakaan pada hari Sabtu kemarin tanggal 20 Agustus 2016. Ulama kharismatik pemimpin pondok pesantren Al-Bahjah, Cirebon, itu mengalami kecelakaan di tol Cipali ketika mobil yang dikendarainya menabrak truk bermuatan semen dari belakang.
sumber gambar : radarcirebon.com |
Berita ini membuat masyarakat cemas, banyak warga Cirebon yang mengirimkan do'a untuk ustad Buya Yahya agar Allah SWT memberikan kesembuhan kepadanya. Kondisi yang terlihat ketika banyak foto dishare di media memang cukup parah, terlihat mobil yang ditumpanginya ringsek di bagian kiri depan karena hantaman yang terjadi, dan terdapat pula foto Buya Yahya sedang dirawat intensif di Rumah Sakit.
Kejadian ini bermula saat mobil yang membawa rombongan Buya Yahya yang berjumlah 4 orang itu oleng karena sopir mengantuk, dan akhirnya menghantam truk yang ada di depannya. 3 orang yang ada di dalam mobil terluka ringan, dan Buya Yahya mendapat luka yang cukup serius meskipun beliau duduk di kursi kedua di dalam mobil tersebut.
Menurut Republika.co.id, kabar terbaru Buya Yahya sudah membaik, hal ini diungkapkan oleh asistennya yang berkata "Kami informasikan kepada para kaum Muslimin dan Muslimah, Alhamdulillah kondisi guru kita semua sekarang dalam keadaan sehat,’’.
Semoga kabar baik datang dari ulama kita yang satu ini, semoga Allah SWT memberikan kesembuhan kepada ustad Buya Yahya, dan kita bisa menyaksikan lagi dakwah beliau di TV. Mari kita do'akan kesembuhan untuk beliau.
0 Response to "Keadaan Terbaru Buya Yahya Pasca Mengalami Kecelakaan"
Post a Comment