Pokemon artinya "aku yahudi", yah ini adalah sebuah fenomena dunia maya yang akhir-akhir ini sedang heboh dan membuat banyak orang bertanya-tanya. Entah siapa yang memulai pro-kontra berita ini, namun gosip ini sudah menyebar dengan begitu cepat di dunia maya.
Berbagai link berita disebar di banyak situs jejaring sosial seperti facebook atau twitter, dan sebagian lain ikut menyebarkan berita ini hingga banyak sekali orang yang menanyakan kebenaran berita ini. Sebenarnya isu ini sudah ada sejak tahun 2004 dulu saat film kartun pokemon sedang booming, dan oleh beberapa orang yang entah mau tanggung jawab atau tidak kemudian disebarkan lagi karena mengikuti ketenaran game pokemon Go saat ini.
Menurut saya pribadi, isu ini hanyalah sebuah omong kosong yang dilakukan oleh beberapa oknum nakal yang sedang mencari receh di internet. Percaya atau tidak, kebanyakan dari situs yang menyebarkan isu ini pastinya memiliki iklan di dalam website-nya, dan ketika anda mengunjunginya maka orang itu akan menerima bayaran dari receh iklan yang dipasang. Jadi intinya ini adalah sebuah isu yang berisikan faktor materialistik, faktor ekonomi, faktor receh bla bla bla. Namun yang sangat disayangkan, ternyata banyak situs portal berita online yang terkenal ikut menyebarkan isu ini, miris ketika melihat mereka ikut dalam menyebarkan berita yang ah sudahlah.
Kata mereka-mereka itu, pokemon dalam bahasa Syriac artinya aku yahudi, jangan-jangan nih yah orang-orang israel sono juga sedang heboh karena mereka mendapat isu kalau pokemon dalam bahasa sunda artinya aku islam, hahahaa. Hebohnya berita ini menjadi salah satu trending topik di 1cak, saat saya melihat beberapa postingan di sana, saya malah ketawa melihat polah para wancaker yang tentunya sangat kritis ini, bahkan saya mengapresiasi mereka yang enggan menerima berita asal-asalan, tidak seperti para pengguna jejaring sosial yang mudah dimakan isu yang belum jelas.
Sudah sejak lama Indonesia mudah sekali dipengaruhi oleh berita yang aneh-aneh, pada masa terkenalnya windows, facebook, twitter, instagram, dan lain sebagainya mereka kerap dikaitkan dengan yahudi, namun lucunya mereka malah ikut memakainya.
Kalau saat ini anda adalah orang yang pro dengan pokemon Go, ada baiknya anda acuh saja dengan isu itu dan jangan menambah panjang isu aneh ini, dan bagi anda yang kontra dengan pokemon Go, alangkah lebih baik anda jual HP butut anda dan membeli hp yang support untuk bermain game yang satu ini, deal?
0 Response to "Kalau Pokemon Artinya Yahudi Berarti Facebook, Google, Windows, Instagram, Twitter juga Yahudi?"
Post a Comment